Iklan

Selasa, 02 Agustus 2011

Setting 2 Line Speedy Tanpa Mikrotik - Browsing dan Gaming Maknyos !!!

Sejauh yang saya pahami bahwa karakteristik browsing dan gaming berbeda. Browsing (yang di dalamnya terdapat aktivitas downloading dan uploading) adalah proses mengambil sejumlah paket data tertentu dengan kecepatan waktu relatif. Mengapa relatif? Karena prinsip dasarnya ditentukan oleh besaran bandwidth yang akan dipakai untuk kegiatan tersebut. Semakin besar bandwidth yang dipakai, maka akan semakin cepat waktu prosesnya - begitu pula sebaliknya. Untuk mengurangi pemakaian bandwidth maka kita membutuhkan proxy server, yaitu sebuah sistem yang menyimpan cache dari berbagai halaman website yang pernah diakses oleh user untuk digunakan kembali saat mengakses halaman tersebut.

Putin: AS parasit bagi ekonomi dunia

Artikel ini merupakan saduran langsung dari berita Detik News tanggal 2 Agustus 2011. Berita ini memiliki relevansi yang bagus dengan artikel yang saya tulis sebelumnya pada bulan Juni 2009 yang berjudul "Dunia Perlu Satu Mata Uang Acuan" - yang tidak memiliki keberpihakan pada kepentingan ekonomi satu negara atau blok negara tertentu.

Jumat, 29 Juli 2011

Pengurangan Subsidi BBM – Bagai Buah Simalakama : Ironi Infrastruktur Energi di Indonesia

Indonesia pernah mengalami masa puncak produksi minyak bumi, ditandai dengan bergabungnya pemerintah saat itu ke dalam OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries). Pada masa itu, harus kita akui bahwa ekspor migas menjadi andalan dalam meningkatkan devisa bagi negara. Namun dengan mundurnya Indonesia dari OPEC beberapa waktu yang lalu memberikan arti bahwa saat ini kita bukan lagi sebagai negara pengekspor minyak bumi. Saat ini kita bahkan telah menjelma menjadi salah satu negara pengimpor minyak bumi dalam jumlah yang besar. Dengan demikian harus disadari bahwa setiap pertumbuhan konsumsi BBM di masyarakat akan berdampak pada besaran nilai impor BBM. Dengan harga minyak bumi yang melambung tinggi dan kondisi daya beli masyarakat yang masih rendah, mau tidak mau – suka atau tidak suka, pemerintah harus menggelontorkan dana subsidi BBM setiap tahunnya dalam jumlah yang sangat besar.